Merakit Joule thief lampu emergency dari ponsel bekas
Kebetulan ada LCD OPPO R1001 yang sudah rusak. Manfaatkan saja backlightnya untuk di bikin sebuah lampu emergency yang sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari dikala listrik PLN padam. Bahkan bisa kita pakai sebagai lampu utama jika di inginkan.
Berikut langkah-langkah membuat lampu emergency dari ponsel bekas.
Siapkan LCD bekas, Trafo bekas Charger ponsel, resistor 120 Ohm, Transistor TIP31, potongan PCB seukuran LCD Oppo R1001.
Karena LCD Oppo R1001 jenis serial kita membutuhkan step up converter, untuk itu pakai saja rangkaian Joule Thief. Trafo Joule thief menggunakan trafo bekas charger hape yag bisa kita dapat dengan mudah disekitar rumah. Karena biasanya charger rusak dibuang begitu saja.
Salah satu rangkaian joule thief atau JT dibawah ini bisa sebagai acuan.
Bolam lampu tinggal diganti Backlight ponsel.
Rangkailah semua komponen diatas seperti pada gambar diatas.
Testing lampu joule thief emergency lamp menggunakan tegangan 1.5V, meyerap arus 0.4A.
Ketika tegangan dicoba dinaikkan arus langsung melonjak di angka maksimal dengan kecerahan Led yang justru malah meredup.Led menyala terbaik ditegangan 2V. Sepertinya masih perlu di tingkatkan performanya dengan memodifikasi jumlah lilitan.
Ok...lain kali dicoba lagi eksperimen lampu emergency joule thief ini.
Komentar
Posting Komentar