Cara praktis cetak PCB dengan Setrika

Cetak PCB sendiri di rumah dengan teknik setrika listrik akan mempercepat waktu pengerjaan pesanan PCB atau PCB yang kita pakai sendiri, dibandingkan jika kita cetak PCB di jasa cetak PCB, gak sampai setengah jam PCB akan jadi. Apalagi di gambar spidol, udah jalurnya jelek berantakan, tambah lama lagi jika jalurnya salah

Untuk mencetak PCB sendiri di rumah syarat utama dan mutlak adalah tersedianya Printer Laser Jet. Laser Jet paling murah 1 jtan.

Gunakan kertas glossy paling tipis, sekutar sekitar 110 gram. Supaya tidak merusak printer.

Berikut langkah-langkah cetak PCB dengan teknik setrika.


Potong hasil desain PCB sesuai ukuran desain. Potong juga PCB seukuran kertas desain. Siapkan juga amplas halus ukuran 1000.


Amplas PCB merata, terutama bagian paling tepi. Lalu tuangkan tiner dan ratakan tiner dengan jari lalu segera usap dengan kain kering bersih.


Taruh kertas desain presisi diatas permukaan PCB. Lalu gosok dengan setrika sambil tekan sedikit dan merata, terutama bagian tepi PCB.


Tanda penyetrikaan harus dihentikan bisa dilihat dari warna kertas glossy yang kusam.


Segera lepas kertas saat penyetrikaan selesai. Jika ada jalur yang tidak menempel bisa di betulkan menggunakan Spidol permanen.

Tidak menempelnya sebagian kecil jalur PCB disebabkan karena pengamplasan PCB belum merata, toner yang jelek, atau penekanan PCB yang kurang.

Cara membuat PCB yang baik dan benar

Langkah selanjutnya adalah pelarutan PCB menggunakan larutan FeCl3 atau feri clorite. Dari satu plastik feri clorit kita pakai setengahnya saja untuk dicampur dengan air.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara membuat SWR dan RF Power Meter sederhana

Merakit Lampu Emergenci dari Baterai dan LCD bekas Hp

Cara merakit Power Supply dari limbah bekas elektronik